Nis Windows

www.niswindows.com

Review Mirabella Cosmetics Lipstick dan Lipcream

7 komentar

Review Mirabella Cosmetics Lipstick dan Lipcream


Hai aku mau review produk Mirabella Cosmetics khususnya untuk produk di bibir. Yaitu Mirabella Cosmetics Lipstick dan Lipcream. Nah tapi kita sedikit lebih mengenal Mirabella dulu yuk. Apakah Mirabella juga termasuk salah satu produk dari luar negeri yang viral diboikot ?

Tentu aja nggak, karena Mirabella Cosmetic adalah rangkain produk cosmetik Martha Tilaar Group. Yang artinya merupakan produk lokal Indonesia. Tahun ini, genap 50 tahun loh usia Martha Tilaar Group.

Mirabella ini di produksi oleh PT. Martina Bertho yang berlokasi di Jalan Pulo Kambing, Kawasan Industri Pulogadung, Jakarta Timur.


Seluruh produk Mirabella mengusung konsep #CleanBeauty yang aman untuk Ibu hamil dan menyusui karena mereka mengunakan bahan yang terpilih dan aman jadi gak perlu khawatir. Selain itu dengan memilih #CleanBeauty artinya kita udah melakukan upaya untuk mendukung lingkungan, hewan dan bumi kita sendiri.

Ada bermacam rangkaian produk Mirabella seperti Lipstick, Eye Make Up, Make Up Base dan Hair Care. Oh ya, seluruh produk Mirabella itu 100% halal dan tidak mengunakan binatang untuk testing. Sudah pernah liat video hewan yang viral itu dimana hewan-hewan seperti anjing, monyet dan lainnya di kurung buat percobaan kosmetik. Mereka disuntik, dan di cukur bulu-bulunya, mana badannya lemes banget, huhu gak sanggup nontonnya.


(sumber : Instagram Mirabella)

Mirabella Colorfix Lipstick ini banyak banget pilihan warnanya. Dan terdiri dari dua jenis ya. Yang satu ada sensasi dinginnya itu namanya Mirabella Colorfix Cool Lipstick dan yang satunya itu biasa aja gak ada sensasi dinginnya.



Lipstick Colorfix Cool no. 46




Colorfix Cool Lipstick ini mengandung Vitamin E yang berguna untuk merawat kelembaban bibir, Ada Licorice Extract untuk mengurangi terjadinya warna kehitaman pada bibir, dan Fresh Colate yang memberikan sensasi dingin saat memakainya. Efek dinginnya itu sedikit aja jadi hampir gak berasa.


Aku pakai yang nomor 46, warnanya pink muda gitu.Teksturnya ada sedikit shine(kerlap kerlip gitu), terus perlu diaplikasikan beberapa kali karna dibibirku yang belang si nomor 46 ini kurang pigmented. Walaupun matte dia gak bikin bibir kering.


Aku coba cek di websitenya Martatilaarshop.com lipstick ini tuh seharga Rp. 54.100,-






Lipstick Colorfix Lipstick No. 72


Sama kayak Colorfix Cool Lipstick nah Colorfix Lipstick ini juga mengandung Vitamin E yang berguna untuk merawat kelembaban bibir dan ada Licorice Extract untuk mengurangi terjadinya warna kehitaman pada bibir. Bedanya dia gak ada efek dinginnya.


Aku pakai yang nomor 72, warnanya orange. Dibandingkan dengan Colorfix No. 42 tadi, yang ini teksturnya ada lebih banyak shine(kerlap kerlip gitu) terus dia juga lebih pigmented. Walaupun matte dia gak bikin bibir kering.


Aku coba cek di websitenya Martatilaarshop.com lipstick ini tuh seharga Rp. 54.100,-





Lip Cream Matte Expert No. 2 (Peach)




Dan ini adalah favorite aku, entah kenapa teksturenya itu terasa ringan dan enak banget pakainya. Meski hasilnya matte tapi gak bikin bibir kering karena ada kandungan natural origin emollient yang melembapkan bibir. Dan pigmented dibibir sekali oles belang dibibir jadi bisa tersamarkan.



Ini hasil pakai Lipcream Matte Expert yang No. 02 Peach. Warnanya pink tapi ada sedikit orangenya juga. Walaupun matte tapi hasilnya ada sedikit glossy gitu jadi kelihatan ada sedikit kilatan di bibir. Tapi aku suka sih karena jadi gak kaku dibibir dan berasa gak pakai lipcream.




Di websitenya Martatilaarshop.com lipcream ini tuh lagi diskon 60% loh jadi Cuma seharga Rp. 24.000,- aja. Kalau harga normalnya Rp. 60.700,-




Ini swatch ketiga produk tadi. Yang paling atas itu Colorfix Cool Lipstick No. 46, yang kedua Colorfix Lipstick No. 72 dan yang terakhir Lipcream Matte Experd No.02 Peach.

Lipcream ini ada 8 macam warna ya. Dan warnanya cantik-cantik banget. Jadi bingung ya mau beli yang mana karena warnanya cantik semua. Tapi jangan khawatir kalian bisa liat rekomendasi warna sesuai kulit kalian di foto dibawah. 

(sumber : Instagram Mirabella)



Nah tanggal 11 Oktober 2020 kemaren Mirabella jadi sponsor acara Unstoppable Creation untuk 4th Anniversary Female Blogger of Banjarmasin loh. Komunitas ini adalah Blogger Perempuan Banjarmasin pertama dan terbesar di Kalimantan Selatan. Semoga FBB semakin memberikan manfaat yang banyak kepada sekitarnya di umur 4 tahun ini.

Oh ya, Mirabella dengan baik hatinya banyak kasih Goodie Bag untuk para member FBB. Terimakasih ya Mirabella



Oke, sekian dulu review Mirabella Cosmetics Lipstick dan Lipcream dari aku. Produk lokal tapi terasa wow. Terutama si Lipcream nya yang jadi favorit aku. Tekstur yang ringan dan gak kaku di bibir.

Dan kalian juga gak perlu ragu sama Mirabella ini karena merupakan brand lokal Indonesia yang sudah lama, 100% Halal, aman untuk Ibu hamil dan menyusui dan no animal testing.

#FBB4thAnniv #UnstopabbleCreation #BloggerBjm #Blogger #Mirabella #ReviewMirabella #ProductReview 

Niswin
Hey you can call me Niswin. I born and live at Banjarmasin City, Kalimantan Selatan Province. I work at Province government. I am blogger and reviewer book. I also love cat. You can follow my instagram @niswindows_com and also my lifestyle blog www.niswindows.com

Related Posts

7 komentar

  1. Paling suka produk Mirabella yang lipstik Colorfix soalnya dia ringin, mungil, dan tentunya bisa dibawa kemana-mana :D

    BalasHapus
  2. Aku juga suka banget produk mirabella ini. Btw Kak Niswin infografisnya keren, fotografinya juga mantul 😆

    BalasHapus
  3. Wah ada foto akuh, hihihi.. samaan kita nis, akupun suka pake yg nomer 02 itu, kaya pas sama warna kulit gitu ya, enak di liat, tsahhhh

    BalasHapus
  4. lip cream andalan nih, menambah koleksi lip cream ku wkwk. warnanya itu natural banget. jadi deh dipake harian, biarpun aku lagi di rumah

    BalasHapus
  5. Tosss mba niswin.. Kita sama2 dapet peach nih. Aku suka banget sm finishingnya. Soft banget n ringan di bibir.

    BalasHapus
  6. aku punya lipstik mirabella ini yang shade 68. warnanya merah agak ngepink gitu dan teksturnya aku suka

    BalasHapus
  7. Aku juga sukaaaa banget lipcream nya, ringan dan juga benar benar warna nya nyatu ke bibir aku. Wajah jadi fresh dan segar kalo pakai lipcream nya.

    BalasHapus

Posting Komentar