Nis Windows

www.niswindows.com

Review Buku (1) Sungguh Kau Boleh Pergi - Tere Liye

Posting Komentar


Judul buku : Sungguh Kau Boleh Saja Pergi
Penulis: Tere Liye
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Tahun :  2019
Jumlah :  100 halaman ebook

merupakan buku kedua kumpulan sajak dari Tere Liye yang diikuti dengan ilustrasi yang menarik. isinya sederhana tidak terlalu banyak kalimat yang sulit dipahami seperti puisi yang lain, karena memang tujuan penulis membuat buku ini adalah untuk menjembatani pembaca yang belum menyukai sastra yang berat. Sajak di dalamnya kebanyakan berisi tentang cinta, kepribadian diri, dan nasihat keluarga.

-kau tidak perlu memaksakan diri menyukaiku
buat apa?
ini sungguh kisah yang berbeda
karena bahkan, disampaikan atau tidak disampaikan
itu tetap sebuah perasaan
tidak akan berkurang sedikit pun
jika memang dia sedemikian adanya
(hal :42)

-saat tiba waktunya untuk gugur
maka, seindah apa pun bunga melati
dia harus gugur
luruh ke bumi menjadi tanah kembali
(hal : 35)

-saya memang masih kondangan sendiri
terus kenapa?
besok lusa akan tiba gilirannya
saya percaya dengan janji-janji terbaik
dan doa-doa terbaik dari orang yang sungguh pedulu
bukan sekedar resek sibuk bertanya
sambil tertawa cengengesan
wajah sok akrab tapi sebenarnya meremehkan
(hal 69)

-saat senja datang,
apakah bumi yang pergi meninggalkan
atau matahari
yang mengucapkan selamat tinggal?
(hal 74)

-siang pasti digantikan malam
sekeras apa pun siang bertahan
matahari pasti tumbang
dan gelap menyelimuti
siang pasti pergi
dan sungguh kau boleh pergi
(hal 76)

-engkau tau, duhai gemerisik angin
kalau boleh, ingin kutitipkan banyak hal padamu,
sampaikan padanya sepotong kata
tapi itu tak bisa kulakukan
biarlah tuhan melihat semuanya
Niswin
Hey you can call me Niswin. I born and live at Banjarmasin City, Kalimantan Selatan Province. I work at Province government. I am blogger and reviewer book. I also love cat. You can follow my instagram @niswindows_com and also my lifestyle blog www.niswindows.com

Related Posts

Posting Komentar